MEDAN (Berita) : Saat ini investasi secara digital lagi marak dan dinilai sangat efektif di era digitalasasi yang mendunia, PT Monex Medan salah satu perusahaan yang menawarkan investasi digital tersebut terus memberikan edukasi kepada masyarakat, termasuk sejumlah jurnalis di daerah ini.
“Kami akan mengedukasi masyarakat cara berinvestasi secara digital yang justru lebih mudah dan menguntungkan,” kata Azhari Fauzi Noor, Market Analist PT Monex Cabang Medan kepada wartawan di Medan Senin (8/2/2021). Hadir di sana Branch Manager PT Monex Cabang Medan Calvin Jonathan dan Corporate Promotion Eka Patricia Bangun.
Fauzi menjelaskan saat ini banyak masyarakat yang belum memahami bagaimana cara berivestasi lewat digital. Sebab investasi menurut masyarakat masih membeli emas atau tanah secara nyata. Dengan itulah PT Monex melakukan pelatihan khusus di depan jurnalis bagaimana cara berivestasi dengan melakukan satu aplikasi.
“Pelatihan ini dilakukan agar jurnalis memahami dan dapat menyampaikan kepada publik bahwa berinvestasi lewat digital lebih mudah dan aman,” katanya.
PT Monex sudah lama melakukan program digital, namun sekarang ini semakin kita ingatkan kembali apalagi di masa pandemi, orang orang banyak melakukan hal- hal di rumah.
Fauzi menyampaikan investasi melalui Monex ada bentuk commodity, foreign (mata uang asing) dan index. Di foreign, semua mata uang asing kecuali rupiah. “Paling laris diinvestasikan mata uang euro,” jelasnya.
Untuk investasi forex ini, menurut Fauzi, investor atau nasabah jangan menurutkan egonya. Jika beli mata uang euro sekarang lebih murah, maka secukupnya saja, jangan borong habis-habisan karena fluktuatif mata uang bisa berubah cepat setiap saat.
Kalau ego dituruti bisa merugikan nasabah itu sendiri. “Pengaruh politik dan pasar bisa salah satu penyebab nilai mata uang berubah,” terangnya.
Untuk itu, katanya, nasabah juga harus mengetahui prediksi ke depan produk mana yang lebih menjanjikan, seperti di PT Monex menyiapkan edukasi trading untuk forex maupun commodity. “Kami selalu memberikan edukasi ke nasabah Monex produk mana yang menguntungkan,” ujarnya.
Branch Manager PT Monex Cabang Medan Calvin Jonathan mengatakan program pelatihan ini sekaligus sharing untuk meningkatkan pengetahuan kepada jurnalis.
Selain itu, kita sediakan link untuk bergabung menjadi nasabah di Monex, agar lebih memudahkan masyarakat untuk menjadi nasabah, dengan mengisi link https://mifx.com/s/cj.
Menurut Calvin, saat April 2020 nasabah Monex meningkat lebih 100 persen. Padahal di saat itu puncak pandemi covid-19. Ternyata, saat pandemi itu, banyak yang tidak aktif bekerja sehingga masyarakat berinvestasi digital, terutama emas.
“Saat itu, Monex bukan hanya survive tapi justru mencapai record dengan banyaknya nasabah,” terang Jonathan. (wie)