P. BRANDAN (Berita) : Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok SH. SIK. memberikan arahan dan bimbingan kepada Satgas Covid-19 desa/kelurahan di Kec. Babalan , di Aula Kantor Lurah Pelawi Utara Kec. Babalan, Kamis (29/7).
Hadir dalam giat acara arahan tersebut , Kasat Binmas Polres Langkat : AKP S. Efendi Panjaitan, Kapolsek P. Brandan AKP PS. Simbolon, SH, Danramil / 13 P. Brandan : Kapten Inf. HE. Sihombing, Kasubag Humas Iptu Joko Sempeno.
Camat Babalan : Fajar Aprianta Sitepu, SE. Kepala Puskesmas Pkl. Berandan dr. Sri Wardani.
Kepala Puskesmas Securai dr. Syafitri, Kasi Trantib Kec. Babalan : Rahmi Nur Fadhlina, SE, Kanit Intel Iptu Rajendra Kusuma.
Ketua MUI Kec. Babalan : Drs. Khaidir Siagian. Ulama Kec. Babalan Ustd. KH. Syafrudin.
Lurah Pelawi Utara Ardi Rinaldi Syafza, S. STP, Lurah Brandan Barat : Musa Pasaribu,Lurah Berandan Timur : Harnida Eljunita, SE.
Lurah Berandan Timur Baru : Abdul Dani, SE, Kepala Desa Teluk Meku : Nur Said, Kepala Desa Pelawi Selatan : M. Rizal, SH, Kepala Desa Securai Selatan : Efendi Simangunsong, Kepala desa Securai Utara : Nurisan Nst. S.Pd.
Kanit Binmas Polsek Pkl. Berandan : Aiptu T. Rahmadsyah, Anggota Babinsa Kel. Pelawi Utara Serda Kuswoyo, Anggota Babhinkamtibmas Kel. Pelawi Utara : Bripka Lisanul Fahmi.
Camat Babalan Fajar Aprianta Sitepu dalam kesempatan itu memaparkan kondisi dan jumlah penduduk Kec. Babalan sebanyak sekitar 59 ribu jiwa, terdiri dari 4 kelurahan dan 4 desa.
Dia menyampaikan warga yang terkonfirmasi Covid-19 serta masih rendahnya kesadaran warga tentang Protokol Kesehatan demi memutus virus Covid-19.
Sementara Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok SH SIK dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada instansi terkait yang hadir menghadiri acara tentang penanganan dan penanggulangan Virus Covid-19.
Dia minta kepada Satgas Covid-19 agar melaksanakan tugas penanganan virus Covid-19 sesuai dengan aturan yang sudah ada.
“Lakukan operasi yustisi secara bersama oleh instansi terkait dan secara terus menerus agar warga bisa menerapkan Protokol Kesehatan,” ujarnya.
Dia juga mengimbau kepada instansi terkait agar memberikan bantuan Sembako kepada warga yang melaksanakan isolasi mandiri.
“Berikan pemahaman dan penjelasan kepada warga tentang penanganan terhadap yang terkonfirmasi Covid-19, dan lakukan tindakan 3-T.
Lakukan penanganan khusus kepada desa dan kelurahan yang warganya ada terkonfirmasi Covid-19 serta lakukan tindakan 3-T dan lakukan pengawasan dan lakukan penelusuran terhadap warga yg pernah kontak erat dengan terkonfirmasi Covid-19,” tegasnya.
Dia menambahkan, kepada Instansi terkait 3 Pilar dan Dinas Kesehatan Puskesmas agar mendorong warga tentang pemberian Vaksin Covid-19.(bap)