SERGAI (Berita) : Bhabinkamtibmas Polsek Firdaus, Aipda Dedi Kurniawan bersama Petugas Relawan Covid 19 Desa Silau Rakyat melakukan kegiatan Ops Yustisi di Posko PPKM Mikro Dusun II, Desa Silau Rakyat Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Sergai, Senin (23/8)
Kapolres Sergai melalui Kapolsek Firdaus, AKP Idham Halik, SH menyampaikan Bhabinkamtibmas Polsek Firdaus, Aipda Dedi Kurniawan bersama Petugas Relawan Covid 19 Desa Silau Rakyat melakukan penyekatan dan pemeriksaan dan penindakan bagi warga yg melintas didepan Posko PPKM Mikro.
“Bagi pengendara yang tidak pakai masker di tindak dengan tindakan Pus Up dan menyuruh kembali kerumah untuk mengambil masker,”ujarnya.
Sedangkan, bagi pengendara yang dari luar desa dilakukan Cek suhu dan ditanya bukti sudah Vaksin, tambah Kapolsek.
Terakhir, Kapolsek Firdaus juga menghimbau seluruh lapisan masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.(Azw)
Berikan Komentar