P. BRANDAN (Berita) : Sebanyak 509 siswa SMAN Babalan telah divaksin dan tinggal menunggu vaksin dosis kedua.
Plt Kepala Sekolah SMAN Babalan Umar Syahputra SPd ketika dikonfirmasi, Selasa (2/11/21)memgatakan dari 609 siswanya , sebanyak 509 telah divaksin.
“Ada beberapa kendala yang mengakibatkan siswa kita tidak divaksin. Kendala itu seperti siswa itu sakit, menolak dan KK nya tidak update,, ” ungkapnya.
Dia menuturkan, vaksinasi dosis pertama itu dilaksanakan 26 Oktober lalu dan tinggal menunggu dosis kedua dengan menggunakan tenaga kesehatan dari Puskesmas P. Brandan.
Umar menambahkan, vaksinasi berjalan lancar dan kondusif dengan pengawasan petugas keamanan dan pihak SMAN Babalan.
Dia berharap dengan adanya vaksinasi ini dapat memutuskan penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah khususnya dan daerah Pangkalanbrandan umumnya. (bap)
Berikan Komentar