MEDAN (Berita) : Mantan petinggi PSSI Rahim Soekasah dan mantan pemain PSMS H Aman syah Harahap, mendukung Drs Benny Tomasoa Ketua Asprov PSSI Sumut priode mendatang.
Menurut keduanya yang dihubungi secara terpisah belum lama ini, mengakui apabila Ketua Asprov dipegang oleh tokoh muda seperti Benny Tomasoa bisa menjanjikan untuk meningkatkan prestasi sepakbola di Sumut.
Karena semangatnya untuk bekerja akan bertambah dua kali lipat dibanding dengan usia yang diatas beliau.
Apalagi mantan pemain dan manajer tim PSMS itu, keinginannya ini sama sekali tidak ada melibatkan diri berpolitik.
Murni semata-mata hanya karena ingin memajukan sepakbola Sumut, sebut Rahim Soekasah dan Amansyah.
Rahim Soekasa juga menyebutkan, Medan dan Sumut merupakan barometer sepakbola Indonesia dan banyak petinggi-petinggi PSSI dari Sumut antara lain Alm. Kamaruddin Panggabean, Alm. A Wahab Abdi, Johnny Pardede dan Alm. Drs H Amran YS.
Pengusaha muda sukses itu, kinerjanya selama ini baik saat menjadi manajer tim maupun sekretaris Askot PSSI Kota Medan telah diperlihatkannya dengan baik.
Sehingga kita tidak perlu khawatir kinerjanya nanti waktu memimpin Asprov PSSI Sumut amburadul, tambah Amansyah pemain PSMS tahun 70-an.
Pemain yang berasal dari klub Perisai itu, tidak membantah Benny Tomasoa banyak mengenal pengurus PSSI Pusat, jelas ini akan memudahkannya berkomunikasi.
“Insya Allah dia akan bisa merubah kondisi sepakbola Sumut kembali jaya seperti di tahun-tahun 60-70 an. Dia juga sudah pasti memiliki program kerja untuk itu”, lanjut Amansyah.
Sebelumnya mantan pemain PSMS/PSSI Badiaraja Manurung, juga mendukung Benny Tomasoa sebagai ketua Asprov PSSI Sumut. (put).