255 Peserta Ikuti Ujian Tertulis Calon Anggota Panwascam

  • Bagikan
Ketua Bawaslu Palas, Rahmat E. Siregar, SS memantau kesiapan 255 peserta sebelum mengikuti Ujian Tertulis Calon Anggota Panwascam untuk 17 kecamatan se Palas. (beritasore/Muhammad Satio)
Ketua Bawaslu Palas, Rahmat E. Siregar, SS memantau kesiapan 255 peserta sebelum mengikuti Ujian Tertulis Calon Anggota Panwascam untuk 17 kecamatan se Palas. (beritasore/Muhammad Satio)

PALAS (Berita): Sebanyak 255 orang peserta yang telah lulus seleksi administrasi mengikuti ujian tertulis calon panitia pengawas pemilu kecamatan (Panwascam) se Kabupaten Padanglawas (Palas), Sabtu (15/10).

Ketua Badan Pengawas pemilu (Bawaslu) Palas, Rahmat E. Siregar, SS didampingi Rafles Purba dan Ahmad Faisal, mengatakan yang mengikut ujian tertulis tersebut dari 17 kecamatan yang ada di Palas dan dibagi dalam enam sesi yang dimulai Sabtu (15/10) sampai Minggu (16/10).

Sementara, pelaksanaan tes tertulis dilakukan berbasis CAT, dimana setiap peserta ujian seleksi anggota panwas kecamatan juga dianjurkan mengisi angket.

Kemudian, yang berhak nantinya mengikuti seleksi wawancara adalah yang berhasil masuk dan lulus 6 besar dalam ujian tertulis tersebut dari masing-masing kecamatan yang hasilnya akan diumumkan pada Senin (17/10). (Tio)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *