JAKARTA (Berita): Ketua Umum PP Persatuan Soft Tennis Indonesia (PESTI) Martuama Saragi menyatakan kebangganya atas prestasi atlet Soft Tennis Indonesia di SEA Games Kamboja yang berhasil mempersembahkan dua medali emas, dari nomor beregu putra dan single putri, serta satu medali perak dari nomor beregu putri dan satu medali perunggu dari nomor ganda putri.
“Sebagai Ketua Umum Pengurus Pusat PESTI saya bangga atas capaian atlet Soft Tennis yang mempersembahkan medali Emas, perak dan perunggu sekaligus mengharumkan nama Indonesia di SEA Games 2023, Kamboja,” ujar Martuama Saragi dalam keterangan yang diterima, Senin (5/6/2023), di Jakarta.
Martuama Saragi mengharapkan para atlte tidak langsung merasa puas dengan capain yang diraihnya di SEA Games 2023, tetapi harus menjadi cambuk untuk lebih giat berlatih agar bisa meningkatkan prestasi pada event – event yang akan datang.
” Saya berharap para atlet Soft Tennis Indonesia tidak cepat merasa puas, tetapi harus lebih giat berlatih untuk meningkatkan prestasinya,” harap Martuama Saragi
Martuama Saragi pun menegaskan komitmennya sebagai ketua umum akan konsisten membangun soft tenis Indonesia sehingga mampu meraih prestasi demi prestasi baik di tingkat nasional maupun internasional.
Sebagaimana diketahui pada event SEA Games 2023 di Phnom Penh, Kamboja, cabang olahraga (cabor) soft tennis, menambah pundi pundi emas Indonesia melalui Dwi Rahayu Pitri yang berhasil juara di nomor tunggal putri, dan Tim beregu putra .
Sedangkan satu medali perak diraih dari nomor beregu putri dan mendali perunggu dari nomor ganda putri. (aya)