MEDAN (Berita): GWM Indonesia hadir menyapa dan melayani kebutuhan gaya hidup otomotif masyarakat di Kota Medan, yang merupakan satu dari sekian banyak kota penting bagi pertumbuhan GWM di Indonesia.
Siaran pers dari GWM Indonesia Selasa (28/5/2024) menyebut kehadiran GWM ditandai dengan kegiatan pameran yang diadakan di salah satu pusat perbelanjaan terbesar di kota Medan, yaitu Sun Plaza Medan pada tanggal 20 – 26 Mei 2024.
Pameran ini pun dilakukan sebagai rangkaian untuk soft opening dealer resmi pertama GWM bersama PT Mimosa Putra Abadi, dengan menghadirkan dealer “GWM SM Raja” pada bulan Juni 2024 mendatang, agar masyarakat setempat dapat merasakan secara langsung pengalaman berkendara bersama produk GWM.
Selain menjadi implementasi dari komitmen dalam mendukung transisi New Energy Vehicle, langkah ini menjadi bagian dari strategi ekspansi GWM yang sebelumnya juga telah meresmikan dealernya di Jakarta.
GWM membawa tiga pilar globalnya ke Indonesia, yaitu New Intelligent, New Energy, dan New Experience yang selaras dengan gaya hidup mobilitas masyarakat Indonesia yang selalu ingin menjadi terdepan dalam segala hal.
Constantinus Herlijoso, General Manager, GWM Indonesia, mengungkapkan dengan pelaksanaan pameran di Sun Plaza merupakan aktualisasi Kota Medan sebagai kota penting bagi pertumbuhan GWM di Indonesia, jelang pengoperasian dealer GWM secara resmi di Kota Medan.
Dengan demikian, GWM hadir untuk memenuhi kebutuhan mobilitas dan gaya hidup yang khas masyarakat di wilayah Kota Medan. Sudah menjadi komitmen GWM Indonesia untuk menghadirkan kendaraan berkualitas tinggi dan inovatif dengan berbagai teknologi, serta kami sangat berkomitmen untuk mendukung transisi Indonesia menuju kendaraan energi baru.
“Tidak lupa, kami mengundang semua pegiat otomotif dan segenap masyarakat Medan untuk dapat mengunjungi pameran GWM, dan tidak melewatkan penawaran-penawaran menarik yang kami hadirkan sepanjang sesi pameran,” kata Constantinus.
GWM Indonesia telah meluncurkan rangkaian produk NEV yang menarik, yakni Haval H6 HEV dan Tank 500 HEV. Keduanya merupakan SUV mewah yang mengadopsi teknologi NEV dengan performa tangguh, desain modern, nyaman, bertabur fitur fungsional dan keselamatan yang mumpuni hingga tingkat efisiensi tinggi.
Rendi Radito, Sales & Network Director, GWM Indonesia, menyampaikan dalam menentukan model mobil yang tepat untuk pasar Indonesia, termasuk Kota Medan, kami tentunya melakukan observasi yang mendalam terkait preferensi dan kebutuhan mobilitas masyarakatnya.
“Kami hadir dengan solusi inovatif berupa model NEV melalui GWM Haval H6 HEV dan GWM Tank 500 HEV untuk masyarakat Kota Medan,” ungkapnya.
“Pada kegiatan ini, pengunjung bisa langsung melihat unit yang kami pamerkan bahkan bisa merasakan pengalaman mengendarai model NEV unggulan kami,” katanya lagi.
GWM Haval H6 HEV merupakan kombinasi kuat antara performa yang dinamis dan efisiensi yang tinggi sehingga menjadi pilihan utama bagi para penikmat jalan raya perkotaan. Selain mesin bertenaga dan teknologi Transmisi Hybrid Ganda, fitur unggul lainnya dari Haval memang diciptakan untuk menaklukan setiap tantangan.
Sedangkan GWM Tank 500 HEV merupakan pilihan yang tepat bagi para pecinta petualangan off-road. Semua kelebihan dari model ini memberikan kesan mewah saat berkendara dengan mesin performa tinggi sehingga memenuhi kebutuhan mereka yang menginginkan kendaraan yang stylish, bertenaga, dan canggih.” tambah Rendi
“GWM SM Raja” nantinya akan berlokasi di wilayah yang sangat strategis, tepatnya di Jl. Sisingamangaraja No.01 KM 5, Harjosari, Medan Amplas, Medan. GWM Indonesia juga memberikan berbagai penawaran menarik dari sisi purna jual berupa :
Garansi umum selama 7 tahun (general warranty) atau 200.000 kilometer (mana yang tercapai lebih dulu)
Garansi baterai hybrid selama 8 tahun atau 200.000 kilometer (mana yang tercapai lebih dulu)
Garansi 12 bulan untuk baterai 12 V atau 20.000 km (mana yang tercapai lebih dulu)
Call Center selama 24 jam yang dapat di kontak melalui nomor 150 496 (GWM) atau WhatsApp resmi GWM di 0822 1100 5 496 (GWM), atau melalui email di [email protected],
Gratis 24 jam Roadside Assistance (melalui Call Center). Hassle – Free Servicing selama tiga tahun, Service Excellence Dealer Compliance.
Thomas Haryanto, General Manager PT Mimosa Putra Abadi yang merupakan mitra GWM untuk “GWM SM Raja” mengungkapkan, “Kota Medan merupakan salah satu kota terbesar dan paling berkembang pesat di Indonesia.
“Kami percaya bahwa Kota Medan menjadi salah satu pasar penting yang dapat berkontribusi pada pertumbuhan transisi New Energy Vehicle (NEV) di Indonesia,” katanya.
Kedepannya, kami berkomitmen untuk menyediakan dukungan penjualan dan layanan purna jual terbaik di kota ini, sehingga masyarakat Medan dapat menikmati pengalaman berkendara yang luar biasa dengan kendaraan GWM.” (rel/wie)