Barry Saksikan Pertandingan FKC Cup I Open Tako Sumut Piala Bupati Pakpak Bharat

  • Bagikan

Pakpak Bharat (Berita): Barry Simorangkir, salah satu nama yang sedang hangat dibicarakan sebagai bakal calon Gubernur Sumatera Utara, hadir dalam pertandingan Kejuaraan FKC Cup I Tako Sumut di Pakpak Bharat Sabtu 23/6/24.

Perguruan Tako Indonesia menggelar kegiatan Kejuaraan Karate FKC Cup I Open Tako Sumatera Utara Piala Bupati Pakpak Bharat.

Dalam kesempatan itu Barry mengatakan, “Saya sangat senang sekali bisa merasakan atmosfer semangat ke-Indonesia-an yang masih kuat jika melihat seni bela diri Karate-Do Tako ini. Tako ini adalah seni bela diri yang telah di-“nasionalisasi” dengan jiwa bangsa Indonesia.

Barry beserta istri turut memberikan penghargaan untuk para juara Best of the Best untuk kategori Kadet, Junior, dan Under 21,” demikian komentar Barry kepada reporter kami.

Pada acara tersebut, terlihat hadir sejumlah pengurus Perguruan Tako Indonesia, antara lain Guru M.H. Teguhsi (biasa dipanggil Guru Teguh), putra dari Alm. Suhu Syahrun Isa, Guru Robert Hutagaol dan Guru Freddy Tobing.

Barry berpendapat bahwa kegiatan seperti ini sangat positif untuk masyarakat, khsusnya generasi muda.

“Kegiatan ini sangat bagus untuk melatih semangat sportivitas dan semangat juang. Ini penting untuk generasi muda kita khususnya, supaya mereka menjadi anak-anak muda yang tangguh dalam mencapai cita-cita yang baik. Ini pas juga dengan budaya kita masyarakat Sumatera Utara yang terkenal keras, tapi jujur dan sportif. Selain itu, kegiatan bela diri ini juga bisa untuk melindungi diri dari begal. Perlu kita apakan sikit Sumut ini supaya lebih aman lagi kehidupan warga Sumut ini,” imbuh Barry sambil memberikan senyum khasnya.

Guru Tako M.H. Teguhsi menyampaikan ucapan terimakasihnya atas kehadiran Barry Simorangkir pada acara tersebut.

“Kehadiran Barry Simorangkir pada acara ini semoga dapat menjadi tambahan semangat untuk murid-murid Tako. Capaian Barry sebagai seorang yang sukses dalam pendidikan dan karir tentu dapat menjadi teladan untuk generasi muda kita,” ujar Teguhsi kepada wartawan.

Adapun pemenang dari kejuaraan tersebut adalah:

Juara UMUM
1.VIOLET KARATE CLUB
2.FIGHTER KARATE CLUB (FKC) PAKPAK BHARAT
3.LPPK ASAHAN

JUARA BOB
KADET PUTRA:WINJAYA (VIOLET KARATE CLUB)
KADET PUTRI:NAOMI (FIGHTER KARATE CLUB(FKC) PAKPAK BHARAT.
JUNIOR PUTRA:MICHAEL SOLIN(WADOKAI PAKPAK BHARAT)
JUNIOR PUTRI:YESICA LANA(LPPK ASAHAN)
U-21 PUTRA: ANGGI GARINGGING(VIOLET KARATE CLUB)
U-21 PUTRI: HIZKIA BANCIN(FIGHTER KARATE CLUB PAKPAK BHARAT)

Seni Beladiri Tako adalah sebuah teknik bela diri bertahan dan menyerang yang dalam perkembangannya telah mengalami penyesuaian dengan kepribadian bangsa Indonesia.

Perguruan Tako Indonesia didirikan tahun 1963 di Tebing Tinggi oleh Suhu Syahrun Isa. Sebelumnya, Suhu Syahrun Isa yang menguasai silat Perisai Diri belajar dari RMS Dirjo Atmojo yang telah menyerap berbagai ilmu bela diri dari Aceh, Minang, Jawa, hingga Kungfu Shaolin.

Suhu Syahrun Isa kemudian belajar seni bela diri Okinawa Te dari Guru Ondo Tokugawa. Suhu Syahrun Isa lalu mengombinasikan berbagai seni beladiri yang telah dipelajarinya tersebut dan mendirikan Perguruan Tako Indonesia pada tahun 1963 di Tebing Tinggi dengan moto Tri Cita Utama PERKASA, RENDAH HATI, LUHUR BUDI.

Tahun 1972, Perguruan Tako Indonesia ikut andil dalam mendirikan FORKI dan sampai saat ini perguruan Tako Indonesia masih menjadi salah satu perguruan karate yg bernaung di dalam FORKI.

Perguruan Tako Indonesia telah berulang kali meraih prestasi di berbagai pertandingan dalam dan luar negeri.(rel)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *