Ketua Pertina Binjai Tinjau Pelatihan di Sasana Rajawali

  • Bagikan
Berita Sore/Riswan Rika Atlet tinju saat berlatih sasana Rajawali di Jalan Hasanuddin, Senin (22/7/2024) sore

BINJAI (Berita): Ketua Pertina Binjai Anharsyah Tuah Harahap meninjau latihan petinju Binjai di sasana Rajawali di Jalan Hasanuddin, Senin (22/7/2024) sore

Anharsyah Tuah Harahap yang akrab disapa Uwah Murja berharap petinju Binjai terus meningkatkan porsi latihan.

“Terutama atlet tinju pelajar yang baru saja menyelesaikan pertandingan di Medan, agar kualitas ditingkat untuk persiapan Pekan Olahraga Pelajar Nasional 2025 nantinya,” ujarnya.

Uwah Murja memberikan berbagai porsi latihan dan menyaksikan atlet yang sedang berlatih bersama Omay Murja dan Ketua sasana tinju Rajawali Muhammad Amin Pakistan.

Menurut Amin, sasana yang dipimpinnya terus dikembangkan dan berstatus sudah punya kekuatan hukum dari Kemenhumkam.” Jadi sasana Rajawali resmi terdaftar dan punya kekuatan hukum,” ujarnya.

Menurutnya pelatihan yang dilakukan tiga kali dalam seminggu, selain meningkatkan kualitas petinju yang sudah ada dan menempa petinju baru.

“Mereka baru masuk untuk berlatih dan hanya latihan ringan,tetapi petinju yang sudah punya prestasi di tingkat pekan olahraga pelajar Sumatera Utara harus ada peningkatan agar bisa sukses di tingkat nasional nantinya,” katanya. (RR)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *