Ny Ade Irma Terpilih Ketua PAUD Kota Binjai

  • Bagikan

BINJAI (Berita): Ny Ade Irma Irwansyah terpilih sebagai ketua DPC PAUD Kota Binjai masa bhakti 2022-2027.

Dewan Pengurus Daerah (DPD) PP PAUD Provinsi Sumatera Utara Ny Dian Arief S Tri Nugroho Jumat (22/11/2024) mengukuhkan kepengurusan DPC Paud Kota Binjai disaksikan Kepala Bidang PAUD Dinas Pendidikan Kota Binjai Bambang Lastrika B ST, MAP, perwakilan Bhayangkari Kota Binjai, serta para Ketua Organisasi Wanita Kota Binjai.

Ketua DPC PP PAUD Kota Binjai masa bakti 2022-2027, Ny Ade Irma Irwansyah Nasution didampingi Sekretaris Yunidar Iman Siswanto, Bendahara Umum Wahyu Hardiansyah.

Ny Winda Widya Rizky Yunanda Sitepu selaku penasehat PP – PAUD Kota Binjai mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPD PP PAUD Provinsi Sumatera Utara beserta jajaran, yang bersedia hadir di Kota Binjai.

Kehadiran PAUD Sumut dapat menambah semangat seluruh pengurus PP PAUD yang baru saja dikukuhkan, untuk terus bersinergi dalam memajukan Pendidikan Anak Usia Dini.

Kepada kepengurusan yang baru, Winda Widya Sebayang mengungkapkan PP-PAUD ini menjadi wadah bagi para penyelenggara PAUD di Kota Binjai dalam membangun komunikasi dan mengembangkan PAUD.

“Saya berharap kepengurusan baru ini bisa membawa perubahan yang lebih baik dan mampu membangun sinergi serta kolaborasi dengan pemerintah setempat dalam kiprahnya memajukan PAUD di Kota Binjai,” tegasnya.

Ketua DPD PP PAUD Provsu mengucapkan selamat mengemban amanah kepada pengurus yang dilantik. Ia mengharapkan PP PAUD Kota Binjai dapat berperan aktif sebagai mitra kerja dalam mensukseskan program pemerintah dengan menghasilkan program kerja yang inovatif dan terintegritas.

“Dengan segala ilmu dan kemampuan seluruh pengurus dan seluruh anggota, mari kita maju, bergerak bersama untuk penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini yang kreatif, inovatif dan berkarakter Indonesia,” ucapnya.

Mewakili Plt Wali Kota Binjai, Sekdako Binjai H. Irwansyah Nasution, SSos, MM, berharap terbentuknya organisasi ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi para pendidik dan tenaga kependidikan untuk saling asah, asih, dan asuh dalam rangka meningkatkan mutu program Pendidikan Anak Usia Dini secara optimal.

“Pemerintah Kota Binjai mengapresiasi segenap Pengurus PP PAUD. Selamat kepada pengurus yang baru dilantik, besar harapan saya kiranya dapat menjalin silaturahmi, komunikasi, dan koordinasi dengan pemerintah daerah agar organisasi PP PAUD Kota Binjai dapat berkembang, baik dari kualitas maupun kuantitasnya,” tutupnya.

Usai pelantikan, dilakukan peninjauan secara langsung lokasi PAUD Islam Terpadu Tunas Cendekia Binjai. (RR)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *