Babinsa Koramil 04/Bdh Bagikan Masker Gratis Untuk Masyarakat

  • Bagikan
Babinsa Koramil 04/Bdh sedang membagikan masker kepada Masyarakat. BeritaSore/Hendra
Babinsa Koramil 04/Bdh sedang membagikan masker kepada Masyarakat. BeritaSore/Hendra

KUALASIMPANG (Berita) : Untuk mencegah dan meminimalisir mewabahnya Virus Covid-19, Babinsa Koramil 04/Bdh, Kodim 0117/Atam Serda Much.Rochwan bersama anggota DPRK Aceh Tamiang Herawati. SH, membagikan masker gratis kepada warga Kampung Mesjid Pekan Sungai Iyu, Kecamatan Bendahara, Kabupaten Aceh Tamiang, Rabu (8/4).

Pembagian masker gratis oleh babinsa tersebut, sebagai bentuk dukungan dan kepedulian dari Koramil 04/Bdh terhadap masyarakat, mengingat pentingnya menjaga kesehatan dengan memproteksi diri dari maraknya wabah virus corona yang sedang mewabah disebagian wilayah Indonesia,” ungkap Serda Much.Rochwan

Pantauan Berita Sore saat pembagian masker, Babinsa juga mengajarkan kepada warga cara menggunakan masker dengan benar, serta sekaligus melakukan sosialisasi tentang pencegahan dan cara penyebaran virus corona. Ia juga menghimbau, agar warga selalu menjaga kesehatan dan tetap rajin mencuci tangan dengan menggunakan sabun yang merupakan salah satu cara mengatasi virus Covid 19.

Sementara salah satu warga saat pembagian masker mengatakan, dengan adanya bantuan masker gratis dari babinsa, kami sangat bersyukur yang selama ini sangat susah untuk mendapatkannya. (hen)

Berikan Komentar
  • Bagikan