BIREUEN ( Berita) ; Sekitar 300 unit Sekolah Pendidikan Anak Usia Dini ( PAUD),di Kabupaten Bireuen,akan menerima Biaya Bantuan Operasional Pendidikan ( BOP) , sekitar Rp 6,951,800,000,untuk tahun 2020 ini,ujar Lissa Iskandar, kepada Berita,Senin Siang (18/05).
Bantuan biaya operasional pendidikan sekolah,menurut Kepala Bidang Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Non Formal (PAUD/PNF) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bireuen Lissa Iskandar,SE,MSM,agar semua sekolah anak usia dini,yang tersebarnya pada seluruh gampong.
Pada tujuh belas kecamatan di Kabupaten,yang saat ini mendidik anak,dapat meringankan beban sekolah,yang telah mempunyai izin dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bireuen,dana ini berasal dari Dana Alokasi Khusus Non Fisik tahun 2020.
Sekarang ini,pihaknya bersama seluruh kepala sekolah pendidikan anak usia dini,sedang mempersiapkan permohonan program rencana kegiatan dan anggaran sekolah baik tahap I dan II,untuk diajukan kepada Plt Bupati Bireuen melalui Kantor Dinas Pengololaan Keuangan dan Kekayaan Daerah Kabupaten Bireuen.
Setelah itu semua, baru diadakan pembayaran sesuai jumlah anak peserta didik sekitar Rp 600.000/ orang/tahun, untuk digunakan sebagai penunjang biaya operasi sekolah, insyaallah sesudah selebaran 1441 hijrah nanti, sudah cair melalui Bank Aceh,ke rekening sekolah masing masing,ujar Lissa Iskandar ( RJ).