Pj. Bupati Aceh Singkil Minta ASN Pahami Aplikasi E-KGB

  • Bagikan
Berita sore/Ahmad Zaelani Sidik: Peserta sosialisasi sistem kenaikan gaji berkala yang dilaksanakan BKPSDM Aceh Singkil, Kamis (26/10) di aula dinas Kesehatan berlangsung sukses.
Berita sore/Ahmad Zaelani Sidik: Peserta sosialisasi sistem kenaikan gaji berkala yang dilaksanakan BKPSDM Aceh Singkil, Kamis (26/10) di aula dinas Kesehatan berlangsung sukses.

Aceh Singkil (Berita): Penjabat (Pj) Bupati Aceh Singkil, Drs. Azmi MAP meminta semua ASN pahami dan pelajari sistem kenaikan gaji berkala dan pangkat menggunakan aplikasi E-KGB.

“Saya minta semua ASN dapat memahami secara benar dan tepat serta betul-betul di pelajari mekanisme dan syarat kenaikan pangkat,jabatan fungsional dan gaji berkala menggunakan aplikasi E-KGB ini, ” kata Azmi.

Pernyataan itu disampaikan pj. bupati Azmi saat membuka sosialisasi kenaikan gaji berkala menggunakan aplikasi E-KGB, Kamis (26/10/2023). di aula dinas Kesehatan Pulo Sarok.

Dia juga mengapresiasi BKPSDM yang telah melaksanakan acara sosialisasi yang turut menghadirkan narasumber kompeten.

“Saya yakin melalui kerja keras dan dedikasi tinggi bapak-ibu ASN akan dapat meraih karir cemerlang nanti nya, ” sebut pj bupati.

Sementara itu,Kabid mutasi pada BKPSDM, Nur Agung Syahputra Kaliq, S.Mn saat ditanyai jumlah peserta sosialisasi,menyebutkan bahwa para peserta nya terdiri atas para kasubbag dari setiap SKPK.

“Peserta nya ada 92 orang,terdiri atas para kasubbag dan satu staf, artinya setiap SKPK kita minta mengirimkan dua orang, “kata Agung.

” Narasumber ada 3 orang dari BKN Banda Aceh,satu diantara nya, Drs. Widodo M. Si,kabid mutasi dan status kepegawaian kanreg XIII BKN Banda Aceh sebut nya.(zel).

 

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *