KUALASIMPANG (Berita): Tamiang United Fc dari Kabupaten Aceh Tamiang tampil sebagai champion menduduki posisi puncak Grup E Liga 3 Indonesia Zona Aceh setelah dalam laga pamungkas babak grup tersebut bermain imbang 2-2 lawan Persati Kualasimpang di Stadion Atap Langit, Aceh Tamiang, Minggu (19/11) sore.
Amatan Waspada, laga derby antara Tamiang United kontra Persati yang dipimpin wasit Munawar, asisten wasit, Muhammad Syafi’I dan Rizaldi berlangsung kencang dan seru.
Persati unggul terlebih dahulu pada menit ke-2 setelah Rizky memperdaya kiper Tamiang United, Yoga Andrean.
Ketinggalan 0-1, pemain Tamiang United berupaya untuk menyamakan kedudukan, namun serangan yang dilancarkan Tamiang United yang dikoordinir Dauraki, Aulia Fathur Rahman, Zulfansyah dan kawan-kawan dapat digagalkan oleh barisan bawah Persati, Ikhsan, Muhammad Dhedhad, Ramadhan Al Abdullah dan kawan-kawan.
Namun, upaya Tamiang United untuk membobolkan gawang Persati yang dikawal Rizki Kurniawan terjadi pada menit ke-19, Muhammad Iqbal menjaringkan bola ke gawang Persati.Hingga jeda, papan score tidak berubah 1-1.
Memasuki babak kedua, baik Tamiang United dan Persati saling jual beli serangan untuk menambah gol. Serangan Persati yang memasuki jantung pertahanan Tamiang United dapat dihalau oleh Muhammad Rayyan, Andre Hanusa, Muhammad Roza, Syahroni, Bima Satria, Sayed Wildan dan Muhammad Iqbal yang ikut membantu mengamankan gempuran dari Persati.
Tetapi pada menit ke-78, ujung tombak Tamiang United berhasil merobek jaring gawang Persati, setelah tendangannya tidak dapat ditangkap oleh kiper Persati.
Ketinggalan 1-2, pemain Persati yang tidak boleh kalah agar masuk 16 Besar Zona Aceh, beruasaha menggedor jantung pertahanan Tamiang United.
Akibatnya, salah seorang pemain bawah Tamiang United yang berupaya menghadang serangan Persati terjadi pelanggaran dalam kotak finati. Tidak pelak lagi, wasit Munawar menunjuk titik putih, finalti. Keputusan wasit diprotes oleh sejumlah pemain Tamiang United, eksesnya wasit mengganjar kartu kuning untuk pemain Tamiang United, Muhammad Andre.
Muhammad Dhedhad yang melaksankan tugas eksekusi tendangan 12 pas pada menit ke-86, berhasil melesatkan tembakan tendangan finalti yang tidak dapat diantisipasi oleh kiper Tamiang United. Hingga usai laga derby, papan skor tidak berubah 2-2.
Dengan hasil imbang 2-2 lawan Persati, Tamiang United Fc juara Grup E dengan nilai 8, runner up Ps Peureulak Raya dari Aceh Timur nilai 6 dan Persati Kualasimpang bertengger diposisi tiga klasemen akhir dengan nilai 5. Tamiang United, Peureulak Raya dan Persati berhasil melenggang maju ke-16 Besar Liga 3 Indonesia Zona Aceh. Sedangkan Putra Langsa Fc nilai 4 dan Manyak Payed Fc nilai 2 masuk kotak, gagal maju ke 16 Besar. (b14)