Tiga Rumah Berkonstruksi Kayu Ludes Dilalap Api

  • Bagikan

LANGSA (Berita): Tiga rumah berkonstruksi kayu di Dusun Amaliah Gampong Jawa Kecamatan Langsa Kota,Langsa ludes dilalap api, Minggu (1/10) sekira pukul 03:30.

Informasi yang wartawan himpun, ketiga rumah yang terbakar milik Aulia Firmansyah, 33, pegawai honorer, warga Dusun Amaliah Gp. Jawa Kecamatan Langsa, Langsa, Dedi Saputra, 47,PNS, warga Dusun Amaliah Gp. Jawa Kecamatan Langsa, Langsa dan Latifa Hanum/Buk Pik, 69, IRT, warga Dusun Amaliah Gp. Jawa Kecamatan Langsa, Langsa.

Menurut korban Aulia Firmansyah, sekira pukul 03:00 saksi di bangunkan oleh istrinya karena listrik mati dan adanya kepulann asap dalam rumah. Kemudian, keluar dari kamar dan melihat bahwa terjadi kebakaran di rumahnya.

Setelah itu, dirinya membangunkan tetangga sebelah Bang Dedi dan ibu Latifa Hanum (Buk Pik). Setelah tetangganya bangun, dalam waktu kurang dari 30 menit api sudah melahap habis rumah saya dan dua rumah di samping rumah saya.

Sementara Dedi Saputra menyatakan, awalnya dirinya mendengar Aulia menjerit meminta tolong dan keluar dari rumah dan melihat kobaran api di rumahnya. Melihat api yang semakin besar saya lalu mengambil air untuk membantu memadamkan api yang membakar rumah Aulia.

Namun tanpa saya sadari lalu seketika api tersebut menjalar ke rumah saya dan juga melahap habis rumah saya dan rumah ibu saya (Latifa Hanum/Buk Pik) yang bersebelahan dengan rumah saya.

Sementara api dapat dipadamkan sekira pukul 04:30 oleh Pemadam Kebakaran Kota Langsa dan dibantu oleh masyarakat setempat.

Akibat kebakaran tersebut, kerugian materil diperkirakan sebesar Rp400.000.000 dan tidak ada korban jiwa. Sedangkan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan Polres Langsa.(b13)

Teks Foto:
– Kobaran api melahap tiga rumah berkonstruksi kayu di Dusun Amaliah Gampong Jawa Kecamatan Langsa Kota, Langsa, Minggu (1/10) sekira pukul 03:30.

– Tiga rumah berkonstruksi kayu di Dusun Amaliah Gampong Jawa Kecamatan Langsa Kota,Langsa ludes dilalap api, Minggu (1/10) sekira pukul 03:30.

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *