MEDAN BARU (Berita): Peduli (Covid-19),Polsek Medan Baru bersama komunitas INA Bersatu serta Tiga Pilar Pemerintahan Kecamatan Medan Polonia menyalurkan semboko kepada warga Kelurahan Sari Rejo, Selasa (21/4)
Gerakan bhakti sosial Polri peduli covid 19, dalam rangka menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1441.H.
Bantuan sembako sebanyak 100 goni beras berisi 25 Kg langsung di bagikan oleh Wakapolsek Medan Baru AKP.Uli .Lubis.SH.di dampingi anggota Babinsa ,perwakilan dari Komunitas INA dan kepala lingkungan Kel.Sari Rejo dengan cara door to door.
Kapolsek Medan Baru Kompol Martuasah .Tobing SH.Sik.MH mengatakan “tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membantu warga yang terdampak dari pandemik Virus Corona “.sebutnya
Untuk itu lanjut Kapolsek,kegiatan yang kita gelar ini adalah bekerja sama dengan komunita INA masyarakat bersatu pemerhati dampak copid.Dengan harapan akan terjalin hubungan yang baik satu sama yang lain untuk menjadikan situasi khantibmas yang aman di wilayah hukum Poldasu ,Polrestabes Medan serta wilayah hukum Polsek Medan Baru.
Harapan kami kepada seluruh warga kelurahan Sari Rejo agar kiranya untuk tetap mengunakan Masker,jaga jarak,sesering mungkin mencuci tangan,hindari diri dari keramaian,jangan sering berkumpul dan jagan lupa berdoa kepada allah agar kita di beri kesehatan serta keselamatan.Pungkas Martuasah Tobing.(ML)