LABURA (Berita) : Setelah hujan lebat malam tadi mengguyur daerah kawasan Aek Natas sekitar nya, jalinsum Kelurahan Bandar Durian Kec.Aek Natas, Kab.Labuhanbatu Utara terendam banjir setinggi pinggang orang dewasa, terpantau Minggu (26/4)
Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Labura, Jesman Sijabat, saat dihubungi mengatakan bahwa air mulai menggenangi Jalinsum Kelurahan Bandar Durian sejak pukul 02.30 WIB.
“mulai sejak pukul 02.30 WIB tadi malam, air di Jalinsum sudah tinggi. Namun bus besar masih bisa lewat. Namun sejak 04.00 WIB dini hari, lalu lintas putus total, mobil kecil dan besar tak bisa lewat,” kata nya.
Dijelaskan, hingga pagi ini, antrian sudah mencapai 3 kilometer. Ia menyebut, ketinggian air sudah mulai menyurut dan sebagaimana diketahui, banjir di Jalinsum Kelurahan Bandar Durian, Kec.Aek Natas hampir terjadi setiap tahun nya.
“Air sudah mulai menyurut. Banjir ini akibat luapan sungai Aek Natas. Ketinggian air bervariasi, yang dekat jembatan lebih tinggi, sekitar sepinggang orang dewasa dan pihak nya sudah turun ke lokasi dengan membawa dua perahu karet,” kata Sijabat.- (DiN Hsb)