Keluarga Bupati Terus Berbagi Kepada Warga Terdampak Covid-19

  • Bagikan
KETUA Satma PP Langkat Dewa PA saat membagikan sembako kepada warga terdampak Covid-19. Berita Sore/Ist
KETUA Satma PP Langkat Dewa PA saat membagikan sembako kepada warga terdampak Covid-19. Berita Sore/Ist

LANGKAT (Berita): Masih terus berbagi, Keluarga Bupati Langkat Terbit Rencana PA salurkan bantuan pribadi kepada warga terdampak Virus Corona atau Covid-19 di Kab. Langkat.

Saat ini, telah menyalurkan 3 ton beras, 790 paket sembako, 600 nasi kotak, tali asih senilai Rp28 juta dan ratusan masker, di sejumlah Kecamatan. Rencananya, bantuan ini akan terus dilakukan sampai diseluruh 23 kecamatan se Langkat.

Selain bentuk kepedulian berbagi di bulan suci ramadhan yang terdampak pandemi Covid-19, kegiatan sosial ini sekaligus niat dari keluarga Bupati, sebab tertundanya ibadah haji mereka karena sesuatu hal.

Selain lokasi yang berbeda, penyerah bantuan juga dilakakukan dengan waktu yang terpisah, berikut data kegiatannya.

Diawali dari putra sulung Bupati, Dewa PA selaku Ketua Sapma PP Langkat membagikan 1 ton beras di Kecamatan Selesai, masing-masing dhuafa mendapatkan 10 kg beras beserta masker, Minggu (3/5).

Sebelumnya, 2 ton beras dibagikan Ketua TP PKK Langkat Ny. Tiorita Terbit Rencana di Kecamatan Pematang Jaya Kabupaten Langkat, Kamis (30/4).

Lalu pada Senin (27/4), Ketua PKK Langkat membagikan 100 paket sembako dan masker kepada masyarakat terkusus bagi kaum dhuafa, di sekitar lingkungan rumah pribadi Bupati Langkat, Desa Raja Tengah Kecamatan Kuala Kabupaten Langkat.

Pembagian paket sembako ini, secara langsung dengan door to door oleh ketua PKK, yakni dari rumah kerumah, tujuannya agar ini lebih efektif dan tepat sasaran sasaran.

Pada Selasa (21/4), Ketua TP PKK Langkat bersama putrinya Ayu Jelita Beru PA serta rombongan, memberikan 600 nasi kotak dan 200 paket sembako kepada kaum dhuafa di Kecamatan Salapian. Paket sembako ini masing masing berisikan beras 5 kg, telur satu papan, 1 liter minyak goreng, 1 kg gula dan 1 kotak teh.

Kepedulian ini, sekaligus bentuk rasa syukur di Ulang Tahun ke 18 Ayu Jelita Br PA putri bungsu Bupati dan ketua TP PKK Langkat.

Kemudian, pada Selasa (21/4) malam, Bupati Langkat memberikan santunan kepada kaum dhuafa, di kekediaman pribadi Bupati Langkat Desa Raja Tengah Kecamatan Kuala Kabupaten Langkat.

Beberapa hari sebelumnya, pada Jumat (17/4), Ny. Tiorita bersama Ketua Sapma PP Langkat Dewa PA juga membagikan 200 paket sembako kepada abang becak dan juru parkir di Kecamatan Kuala. Masing-masing menerima beras 10 kg, gula 2 kg, 1 liter minyak goreng, telur 1 papan dan 2 botol sirup.

Selain itu, Ny. Tiorita bersama pengurus TP PKK dan DWP Langkat membagikan sembako, dalam rangka melaksanakan Peduli Pencegahan Covid-19 Bhakti Sosial Dhuafa untuk warga negeri bertuah, Jum’at (10/4).

Sebanyak 250 paket sembako diberikan kepada 125 kaum dhuafa dan 125 abang becak. Berupa beras 15 kg, minyak goreng 2 liter, telur 1 papan dan masker, bagi masing-masing penerima. (bap)

Berikan Komentar
  • Bagikan