Kemenag Palas Prihatin Terhadap Dampak Covid-19

  • Bagikan
Keterangan foto: Kemenag Palas salurkan bantuan kepada keluarga kurang mampu yang terkena dampak covid-19.(Foto: Idaham butar butar)
Keterangan foto: Kemenag Palas salurkan bantuan kepada keluarga kurang mampu yang terkena dampak covid-19.(Foto: Idaham butar butar)

PALAS (Palas): Kementerian agama (Kemenag) kabupaten Padang Lawas (Palas) berbagi dengan kaum dhuafa demi meringankan beban keluarga kurang mampu akibat dampak covid-19.

Plt. Kakan. Drs. H. Darwin Nasution, MM didampingi Kepala.Seksi Penyuluh Syariah. H. Ahmad Husein Nasution, S. Pd. MM, mengatakan, Minggu (10/5). Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) telah berdampak tidak hanya pada sektor kesehatan, tapi juga ekonomi. Bahkan tidak sedikit masyarakat yang dirumahkan, kehilangan pekerjaan dan pendapatan.

Melihat kondisi masyarakat akibat dampak covid-19, jajaran Kemenag kabupaten Padang Lawas turut merasa prihatin dan terpanggil untuk berbagi untuk meringankan beban, terutama kaum dhuafa atau keluarga kurang mampu.

Dikatakan, adapun sumber dana bantuan paket sembako yang dibagikan kepada keluarga kurang mampu itu bersumber dari zakat Aparatur Sipil Negara ( ASN ) jajaran Kemenag Palas.

Sementara menurut Husein, dari zakat ASN jajaran Kemenag Palas itu berhasil dikumpulkan sebanyak 165 paket sembako yang disalurkan langsung kepada keluarga kurang mampu melalui kepala KUA yang ada di sejumlah kecamatan.

Bagaimanapun juga kita sangat berharap agar penyebaran covid-19 yang semakin meresahkan masyarakat ini segera teratasi dan berakhir, sehingga masyarakat bisa kembali beraktivitas seperti biasa. (waspada.id)

Berikan Komentar
  • Bagikan