Korban Kebakaran Gang Seto Terima Bantuan Dari NMI Sumut

  • Bagikan

Medan (Berita): Korban kebakaran, di pemukiman padat penduduk Jalan AR Hakim Gang Seto, Lingkungan 5, Tegal Sari II, Medan Area, Medan yang terjadi Rabu (20/5) dinihari, dan menghanguskan 5 unit rumah penduduk dan satu ruko, mendapat bantuan dari Notaris Muslim Indonesia (NMI) Kordinator Wilayah Sumatera Utara, Jumat (22/5).

Bantuan berupa uang tunai, peralatan sholat dan pakaian layak pakai diserahkan oleh Ketua NMI Korwil Sumut H. Subandi, SH, MKn, di posko yang didirikan di lokasi kebakaran. Bantuan diterima oleh para korban kebakaran diwakili petugas posko.

Korban Kebakaran Gang Seto Terima Bantuan Dari NMI Sumut
Korban Kebakaran Gang Seto Terima Bantuan Dari NMI Sumut

Perwakilan korban kebakaran dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan terima kasih atas keperdulian dan bantuan yang diberikan NMI Kordinator Wilayah Sumatera Utara.
.
Dalama penyerahan bantuan itu, Ketua NMI Korwil Sumut yang akrab disapa H. Bandi, didampingi oleh unsur pengurus NMI Korwil Sumut Wakil ketua Yulhamdi, Zulfitri, Alkamra, Erwansyah, M Ali bendahara Emmy Willis, Ketua Pengwil Sumut Ikatan Notaris Indonesia H. Ikhsan Lubis, SH, SpN, didampingi Wakil Ketua Husni Nst.

H. Bandi mengatakan bahwa bantuan yang diberikan berasal dari anggota NMI Korwil Sumut yang merasa turut berempati atas musibah yang menimpa para korban kebakaran. Diharapkan dengan bantuan yang diberikan dapat mengurangi beban atas musibah yang dialami, apalagi sebentar lagi akan menghadapi Lebaran. Subandi juga berharap agar para korban kebakaran bersabar atas musibah ini dan dapat segera bangkit serta kembali kepada kondisi semula.(Rel)

Berikan Komentar
  • Bagikan