Perampok Sadis Bacok Dua Penghuni Rumah

  • Bagikan
Seorang pelaku perampokan terpaksa ditembak karena berusaha memberikan perlawanan saat hendak ditangkap, Jumat (26/7). Berita Sore/Ist
Seorang pelaku perampokan terpaksa ditembak karena berusaha memberikan perlawanan saat hendak ditangkap, Jumat (26/7). Berita Sore/Ist

MEDAN (Berita): Dua penghuni rumah di Jl. Sabarudin Kelurahan Sei Rengas Permata Kecamatan Medan Area menderita luka parah setelah dibacok oleh dua perampok, Jumat (26/6) sekira pukul 05:00.

Kedua korban Hasim ,82,  warga Jl. Sabarudin, Kelurahan Sei Rengas Permata, Medan Area dan Lukman ,50, warga Jl. Pendidikan, Kelurahan Glugur Darat 1, Kecamatan Medan Timur. Mereka mengalami luka bacok cukup serius, kini masih dirawat di Rumah Sakit Methodis.

Informasi yang diperoleh di Kepolisian menyebutkan aksi perampokan terjadi Jumat (26/6) sekira pukul 05:00 di rumah korban Hasim Jl. Sabarudin, Kelurahan Sei Rengas, Kecamatan Medan Area. 

Kedua pelaku masuk ke dalam rumah korban setelah merusak atap seng. Setelah menggasak tiga unit handphone, kedua pelaku berusaha kabur namun dipergoki oleh kedua korban. Lukman berusaha menangkap pelaku namun dibacok oleh pelaku. Akibatnya kepala Lukman menderita dua luka bacok.

Selanjutnya, kedua pelaku berusaha kabur lewat pintu depan dan diketahui oleh Hasim. Seorang pelaku membacok Hasim hingga pria renta ini terkapar.

Petugas Sat Reskrim Polsek Medan Area dan Reskrim Polrestabes Medan yang mendapat informasi terjadinya tindak pencurian dengan kekerasan tersebut segera melakukan oleh TKP dan memeriksa kamera pengaman CCTV di sekitar lokasi kejadian.
Akhirnya, seorang pelaku diketahui sedang berada di kawasan Jl. Gandhi.

Pelaku yang diketahui berinisial RW alias Midun ,30, warga Jl. Ismailiyah, Medan Area kini masih dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara akibat luka tembak karena berusaha memberikan perlawanan saat hendak ditangkap. Dari pelaku diamankan tiga ponsel genggam hasil tindak kekerasannya itu. 
“Setelah dilakukan penyelidikan, pelaku perampokan berikut penadahnya sudah berhasil ditangkap,” kata Kapolsek Medan Area Kompol Faidir Chaniago saat ditanya wartawan, Sabtu (27/06) seraya menambahkan dari tangan para pelaku petugas juga menyita 1 buah topi warna merah, 1 buah pisau, 1 buah celana pendek, 1 buah baju kaos warna hitam, 1 buah jaket jeans dan 1 buah kayu yang digunakan pelaku pada saat melakukan aksi perampokannya tersebut.(att)

Berikan Komentar
  • Bagikan