Polsek TBU Lakukan Patroli Malam

  • Bagikan
Tempat berjualan pakaian dan lainnya, di Kota Tanjung Balai ramai dikunjungi oleh masyarakat yang ingin belanja untuk kebutuhan lebaran (Berita Sore/ Syaiful Nasution)
Tempat berjualan pakaian dan lainnya, di Kota Tanjung Balai ramai dikunjungi oleh masyarakat yang ingin belanja untuk kebutuhan lebaran (Berita Sore/ Syaiful Nasution)

Tanjungbalai (Berita): Kapolsek Tanjung Balai Utara (EBU) Iptu. S. Tambunan, selaku Pawas, didampingi Kasubag Humas Iptu AD. Panjaitan, Kasiwas Padal 2 dan Kanit Laka. Iptu. Khairul Bahar, Padal 3 dan peserta giat sebanyak 30 orang/ Personil. Selasa. 19/5, Pukul 22.00 s/d 24.00 Wib, melakukan patroli malam, setelah mendapat arahan dari Pimpinan.

Dengan menggunakan 2 Unit Mobil Dinas Polres, tim berkeliling kota Tanjung Balai, dianyaranya Toko baju serba 35000 jl Jend Sudirman, Toko baju Manahazam jl Jend sudirman, Kedai Kopi Babah, Warung Tuak, Warung Kopi Jln Arteri sembari menghimbau masyarakat agar mengurangi kegiatan di luar rumah dengan kerumunan orang banyak.,

Selain itu, Selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan di sekitar kita. Agar sering cuci tangan pakai sabun, dan disarankan kepada pemilik tempat sebagai aktifitas jualan dan lainnya tidak lagi menyediakan kursi, agar para pembeli membeli dengan cara dibungkus bawa pulang dan jangan percaya berita belum pasti kebenarannya (Hoax) mengangkat isu tentang Virus Covid-19 (corona).

Kapolres Tanjungbalai AKBP. Putu Yudha Prawira, Sik. MH saat dikonfirmasi Wartawan melalui Kabag Humasnya Iptu. A. Dahlan Panjaitan, membenarkan kegiatan tersebut. Selasai Pukul 24.00 Wib dan selama giat berlangsung Aman dan terkendali. Ujarnya. Syn.

Berikan Komentar
  • Bagikan