Banda Aceh (Berita): Seorang warga asal Medan yang berada di Sigli, Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh, dilaporkan positif terinfeksi Corona atau COVID-19.
Warga Medan Denai itu diketahui hanya memiliki riwayat perjalanan dari Kota Medan.
Berdasarkan keterangan dari Direktur RSUDZA dr Azharuddin melalui Tim PIC COVID-19 RSUDZA, dr. Novina R, kepada Waspada Minggu (19/4) membenarkan pasien tersebut berasal dari RSUD Sigli, Pidie, dan merupakan warga Kota Medan.
“Pasien laki-laki dengan identitas AI, 54, alamat Medan Denai. Pasien mengalami keluhan batuk, pilek, sakit tenggorok dan sesak nafas sejak 10 hari yang lalu,” kata dr Novina.
Novina mengatakan, pasien memiliki riwayat berpergian ke Medan dalam dua minggu yang lalu dan sudah pernah berobat di Medan.
Kemudian pasien datang ke RSU Sigli dan menjalani rapid test hasilnya positif.
Sampel cairan pasien selanjutnya dikirim ke RSUDZA untuk dilakukan swab.
“Pada tanggal 9 April sore, hasil swab pasien secara klinis baik. Untuk menunggu hasil swab, pasien kembali dirawat di RSU Sigli,” ujarnya.
Selanjutnya, kata dia, pada hari ini, Minggu (19/4) hasil swab PCR pasien keluar dan dinyatakan Positif.
Selama dirawat kondisi pasien semakin baik dan hari ini hari ke 20 pasien dari gejala pertama yang dirasakan.
“Selanjutnya akan dilakukan swab ke-2, untuk memastikan apakah sudah sembuh atau negatif,” jelasnya.
Informasi yang diperoleh Waspada dari Sigli, hingga kini pasien ini masih berada di RSUD Tgk Chik di Tiro Sigli, untuk menjalani perawatan intensif.
Sementara itu, kini tujuh orang di Aceh yang positif COVID-19.
Enam orang diantaranya penduduk Aceh, satu lagi warga Medan, Sumatera Utara.
Dari ketujuh pasien positif Corona itu hanya satu yang meninggal pada 23 Maret 2020 yakni AA, 56, warga Kota
Lhokseumawe. (waspada.id)