OJK Sumut Rayakan Hari Indonesia Menabung 2024

  • Bagikan
Berita Sore/ist Kepala OJK Provinsi Sumatera Utara, Khoirul Muttaqien (lima kanan) pada acara Hari Indonesia Menabung di hotel JW Marriott Medan Selasa (20/8/2024).

MEDAN (Berita): Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus berupaya meningkatkan literasi
keuangan masyarakat, termasuk kepada pelajar dan profesi tenaga pengajar yang merupakan salah satu sasaran prioritas penerima program edukasi keuangan yang tercantum dalam Strategi Nasional
Literasi Keuangan Indonesia (SNLKI) 2021-2025.

Strategi tersebut diimplementasikan OJK bersama Pemerintah Kabupaten dan Kota di Sumatera Utara dalam wadah Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD), melalui program kerja Sinergi Aksi Literasi dan Inklusi Keuangan.

Sebanyak 95 Kepala Sekolah yang terdiri dari 50 Kepala Sekolah UPT SD Negeri Medan dan 45 Kepala Sekolah UPT SMP Negeri Medan mengikuti sosialisasi program Satu Rekening Satu Pelajar (KEJAR) yang digagas Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Hotel JW Marriot, Selasa (20/8/2024).

Sosialisasi yang digelar OJK Sumut dalam rangka Peringatan Hari Indonesia Menabung ini dihadiri Wali Kota Medan Bobby Nasution diwakili Asisten Ekbang, Agus Suriyono. Selain itu hadir juga Kepala OJK Sumut, Khairul Mutaqqin, Dirut Bank Sumut Babay Parid Wazdi dan Kadis Pendidikan Benny Sinomba Siregar diwakili Kabid SMP Disdikbud Andy Yudistira serta narasumber dari OJK dan lembaga Keuangan.

Kepala OJK Provinsi Sumatera Utara, Khoirul Muttaqien mengatakan menumbuhkan kebiasaan menabung sangatlah penting di kalangan masyarakat terutama di tengah
tantangan ekonomi global yang semakin dinamis.

Oleh karena itu, pemerintah melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 26 Tahun 2019 menetapkan 20 Agustus menjadi Hari Indonesia Menabung serta mencanangkan program Aksi Indonesia Menabung melalui Dewan Nasional Keuangan Inklusif.

“Langkah- langkah ini bertujuan untuk mendorong masyarakat menabung di
Lembaga jasa keuangan formal,” ujar Muttaqien, dalam sambutan pada kegiatan Puncak Hari Indonesia Menabung (HIM) di Kota Medan.

Dalam rangka mendukung peningkatan inklusi keuangan dan penanaman budaya menabung sejak dini, OJK Provinsi Sumatera Utara Bersama Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Sumatera Utara dan Perbankan yang tergabung dalam Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) telah melaksanakan rangkaian kegiatan Hari Indonesia Menabung dengan total lebih dari 40 kegiatan di beberapa Kabupaten dan Kota di Sumatera Utara yang dihadiri10.860 peserta, sejak dilakukan kick off Road To HIM pada bulan Juni 2024 yang lalu di Kota Binjai.

Pelaksanaan Kegiatan Puncak Hari Indonesia Menabung dilaksanakan di Kota Medan dengan tema “Menabung untuk Indonesiaku”. Acara yang digelar secara hybrid ini dihadiri oleh lebih dari 1.800 peserta yang berasal dari berbagai pemangku kepentingan, termasuk perwakilan dari pemerintah daerah, serta kepala sekolah, guru, tenaga pengajar dan siswa/i tingkat SD, SMP, dan sederajat di
Sumatera Utara.

Hari Indonesia Menabung 2024 dirancang sebagai momentum untuk mengajak
masyarakat, terutama pelajar dan generasi muda, untuk mulai menabung demi masa depan yang lebih baik.

Rangkaian acara Puncak Hari Indonesia Menabung 2024 meliputi berbagai kegiatan edukatif seperti talkshow tentang literasi keuangan, waspada investasi dan pinjaman online illegal, serta Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) bagi guru dan pelajar.

Melalui peringatan Hari Indonesia Menabung 2024, OJK berharap pelajar semakin sadar akan pentingnya menabung dan para guru dapat memberikan edukasi pengelolaan keuangan yang bijak untuk masa depan yang lebih cerah.

Sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan akses keuangan pelajar pada lembaga jasa keuangan yang semakin inklusif, terdapat seremonial penyerahan tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) kepada
40 pelajar tingkat SD dan SMP di Kota Medan. (wie)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *