MEDAN (Berita): Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kecamatan Medan Area yang dipimpin oleh M. Adrian Rafly, S.Sos memberikan santunan kepada 100 anak yatim se-kecamatan Medan Area, Minggu (31/3). Kegiatan tersebut berlangsung dengan sukses dan lancar.
Ketua DPK BKPRMI Medan Area, M. Adrian Rafly, S.Sos menjelaskan kegiatan santunan ini sebelumnya sudah pernah diadakan Ramadhan tahun lalu dengan target 50 anak yatim yang disantuni.
“Tahun ini melebihi dari target tahun lalu bahkan dua kali lipatnya yaitu total 100 anak yatim yang disantuni oleh DPK BKPRMI Medan Area,” ujar Adrian.
100 anak yatim yang disantuni tersebut berasal dari 9 kelurahan yang ada di kecamatan Medan Area yaitu kelurahan Kota Matsum I, Kota Matsum II, Kota Matsum IV, Tegal Sari I, Tegal Sari II, Tegal Sari III, Sei Rengas Permata, Sukaramai I, dan Pasar Merah Timur.
Dalam pelaksanaannya, BKPRMI Medan Area mendatangi langsung anak-anak yatim tersebut di masjid tiap-tiap kelurahan sebagai titik kumpul pemberian santunan.
“Alasannya adalah karena BKPRMI Medan Area ingin menyenangkan hati anak-anak tersebut bahwa masih ada yang peduli dengan mereka, masih ada yang menyayangi mereka, dan agar mereka tahu bahwa mereka tidak sendirian di dunia ini.
Sekiranya tidak ada lagi yang peduli dengan mereka maka BKPRMI Medan Area siap menjadi pelindung untuk mereka,” jelasnya.
Selain itu juga ingin menunjukkan eksistensi BKPRMI di kecamatan Medan Area kepada masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Ketua Umum BKPRMI Kota Medan yaitu Erwinsyah Hasibuan, ST, M.Si didampingi Sekretaris Umum yaitu M. Fachri, SE.
Sedangkan DPK BKPRMI Medan Area, M. Adrian Rafly didampingi oleh para pengurus dan anggotanya antara lain yaitu Khairul Azmi (Sekum DPK), Imam Hakmad (Waka I), Andre Fahrury (Waka II), Nurul Aini Harahap (Bendum DPK), Ashari Rifki (Komandan Brimascam), M. Yasser (Dircam LPPTKA), Haura Azzah, Mifta Rizki, Farhan Amir, Hafis Yazid, Irfan Maulana, Angga, Aki, Alif, Ikhsan, Sabila, Salsa, Citra, Afdal, Atha, Fahri, Ridho, dan Alzufri.(att)