BLKK Ponpes Ruhul Islam Kembali Gelar Pelatihan Menjahit Busana

  • Bagikan
Pimpinan Ponpes Ruhul Islam Sialambue Misbah Fuadi Hasibuan foto bersama dengan pengelola BLKK dan peserta pelatihan, Rabu (3/7) (beritasore/Muhammad Satio)

PALAS (Berita): Balai Latihan Kerja Komunitas (BLKK) Pondok Pesantren Ruhul Islam Sialambue, Kecamatan Barumun, Kabupaten Padanglawas (Palas) kembali menggelar pelatihan berbasis kompetensi dalam menjahit busana bagi pencari kerja untuk menjadi penjahit terampil yang siap kerja. Rabu (3/7).

Peserta pelatihan menjahit pakaian dasar wanita dan pria mendapat arahan di BLKK Ponpes Ruhul Islam Sialambue, Rabu (3/7) (beritasore/Muhammad Satio)

Pimpinan Ponpes Ruhul Islam Sialambue Misbah Fuadi Hasibuan, S.Pd.i yang juga pembina BLKK tersebut menyampaikan pelatihan kerja itu merupakan pelatihan yang ke-4 kali setelah 3 tahun berdiri.

“Alhamdulillah program pelatihan menjahit pakaian pria dan wanita kali ini diikuti 16 orang peserta.

Dimana, selama pelatihan peserta akan diajarkan dari pengukuran, pengguntingan, menjahit dan hingga menjadi pakaian jadi,” jelasnya.

Ketua Badan Silaturrahim Pondok Pesantren Padanglawas (BSPPL), H. Fauzan Hamidi Hasibuan, M.Si, menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan pelatihan tersebut.

Hal ini menunjukkan bahwa peran pesantren sangat besar di tengah masyarakat, karena mempersiapkan generasi pencari kerja yang sudah memiliki kompetensi terutama keterampilan di bidang jahit menjahit.

“Terimakasih kami sampaikan kepada pimpinan Ponpes dan utamanya para instruktur pelatihan. Semoga berjalan lancar dan melahirkan para penjahit handal,” ucapnya.

Turut hadir dalam acara pembukaan pelatihan itu, Kakan Kemenag Palas, H. Abdul Manan, M.A diwakili Kasi Pakis, Saut Martua Lubis, S.Ag dan Kadisnaker Palas, Ratna Dewi Harahap, SH diwakili Idris Mandefa, S.THI, M.AP dan perwakilan Koramil 08 Barumun. (Tio)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *