Pemko Binjai Resmikan Layanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

  • Bagikan
Wali Kota Amir Hamzah saat membuka PKG di Puskesmas Tanah Tinggi Jumat (31/1/2025). Berita Sore/ist

BINJAI (Berita): Pemerintah Kota Binjai meresmikan layanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) yang merupakan salah satu program unggulan dari Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC).

Program ini diberikan secara khusus kepada seluruh warga di Indonesia yang sedang berulang tahun.

Kegiatan PKG dibuka Wali Kota Binjai Drs H Amir Hamzah, MAP di Puskesmas Tanah Tinggi Jumat (31/1/2025). Tampak hadir Pj Bupati Langkat M Faisal Hasrimy, AP, MAP, Sekretaris Daerah Kota Binjai H Irwansyah Nasution, SSos, MM.

Wali Kota Binjai menyampaikan program PKG ini merupakan langkah awal dalam mendeteksi penyakit. Adapun sasaran utama dari program ini adalah bayi baru lahir usia 2 hari, balita, anak pra sekolah usia 1-6 tahun, dewasa usia 18-59 tahun, dan lansia usia mulai 60 tahun ke atas.

“PKG Hari Ulang Tahun merupakan layanan kesehatan yang dilaksanakan khusus dengan pendekatan promotif, preventif, terintegrasi, sekaligus berbasis kelompok sasaran (people-oriented). Tujuannya untuk mendeteksi dini penyakit yang memiliki faktor resiko, dapat mencegah agar tidak menjadi lebih serius,” ujarnya.

Wali Kota Binjai melanjutkan, untuk kelompok sasaran bayi baru lahir dilaksanakan di fasilitas pelayanan kesehatan yang melayani persalinan, baik Fasilitas Kesehatan tingkat pertama maupun Fasilitas Kesehatan tingkat lanjut. Sedangkan bagi kelompok usia lainnya, dilaksanakan di Fasilitas Kesehatan tingkat pertama yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

Wali Kota Binjai mengajak semua pihak mendukung program baik ini, serta meminta kepada Camat dan Lurah untuk mensosialisasikan program tersebut.

Kepada Kepala Puskesmas, Wali Kota mengimbau agar Puskesmas meningkatkan pelayanannya dengan menghadirkan paket pemeriksaan gratis berdasarkan kelompok usia.

“Mari kita berikan yang terbaik kepada masyarakat. Kita pastikan akses kesehatan bisa dirasakan oleh semua lapisan masyarakat Kota Binjai secara merata,” ujarnya.

Adapun peserta PKG pada bulan Januari antara lain Kelompok Umur Balita sebanyak 16 orang, Kelompok Umur Remaja sebanyak 11 orang, Kelompok Umur Dewasa 10 orang, dan Kelompok Umur Lansia 13 orang. Pelaksanaan program PKG akan didukung oleh aplikasi SATUSEHAT Mobile. (RR)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *