PLH Bupati Tapsel Hadiri Musrenbang di Kec Sayurmatinggi

  • Bagikan
PLH Bupati Tapanuli Selatan, Drs.Parulian Nst mengahdiri acara musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Sayurmatinggi di aula Kantor Kecamatan Sayurmatinggi, Selasa (23/2). Beritasore/Birong RT
PLH Bupati Tapanuli Selatan, Drs.Parulian Nst mengahdiri acara musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Sayurmatinggi di aula Kantor Kecamatan Sayurmatinggi, Selasa (23/2). Beritasore/Birong RT

TAPSEL (Berita) : PLH Bupati Tapanuli Selatan, Drs. Parulian Nst mengahdiri acara musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Sayurmatinggi di aula Kantor Kecamatan Sayurmatinggi, Selasa (23/2).

Dalam sambutannya, Parulian mengharapkan melalui Musrenbang tersebut supaya dapat mewujudkan visi dan misi Tapsel, sehat, cerdas dan sejahtera.

Selain itu ia meminta kepada semua yang hadir supaya dapat mempelajari program yang skala prioritas yang menyentuh program pengentasan kemiskinan di Kab.Tapsel.

” Meskipun di Kabupaten Tapsel angka kemiskinan telah turun 8,47% dari 12% lebih, namun harus lebih ditekan lagi. Jadi APBD Kabupaten Tapsel yang digelontorkan itu, harus menurunkan angka kemiskinan,” ujarnya,

Sementara, Camat Sayurmatinggi, Emmy Farida, menjelaskan, sebelumnya pada 20 November 2020, pihaknya telah melakukan penyusunan RKPDes untuk seluruh desa.

Kemudian setelah itu, pihaknya juga sudah menyurati Kades untuk melaksanakan Musrenbang. Dan dari 16 sampai 31 Januari 2021 sesuai dengan surat dari Bappeda Tapsel, untuk dilaksanakan Musrenbang desa.

“Sekedar pemberitahuan, yang sudah kami bagikan ke Pemkab Tapsel adalah usulan Musrenbang yang sudah prioritas dari desa.

Namun, jika nanti ada program yang ingin dimasukkan, nanti bisa kita masukkan. Begitu juga kepada kepala OPD, jika nanti ada masukan tolong diberitahu supaya Musrenbang kita ini maksimal sesuai yang kita harapkan,” pintanya.

Musrenbang ini turut dihadiri, Ka. Bappeda Abadi Siregar, Forkopimcam, para Kades dan para peserta Musrenbang kecamatan. (Rong)

Berikan Komentar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *